Poin-Poin Penting dalam Pedoman Pembelajaran
- Pembelajaran dilaksanakan berbasis aktivitas dengan karakteristik:
- interaktif dan inspiratif;
- menyenangkan, menantang, dan memotivasi peserta didik untuk berpartisipasi aktif;
- kontekstual dan kolaboratif;
- memberikan ruang yang cukup bagi prakarsa, kreativitas, dan kemandirian peserta didik; dan
- sesuai dengan bakat, minat, kemampuan, dan perkembangan fisik serta psikologis peserta didik.
- Pembelajaran menggunakan pendekatan, strategi, model, dan metode yang mengacu pada karakteristik.
- Pendekatan pembelajaran merupakan cara pandang pendidik yang digunakan untuk menciptakan lingkungan pembelajaran yang memungkinkan terjadinya proses pembelajaran dan tercapainya kompetensi yang ditentukan.
- Strategi pembelajaran merupakan langkah-langkah sistematik dan sistemik yang digunakan pendidik untuk menciptakan lingkungan pembelajaran yang memungkinkan terjadinya proses pembelajaran dan tercapainya kompetensi yang ditentukan.
- Model pembelajaran merupakan kerangka konseptual dan operasional pembelajaran yang memiliki nama, ciri, urutan logis, pengaturan, dan budaya.
- Metode pembelajaran merupakan cara atau teknik yang digunakan oleh pendidik untuk menangani suatu kegiatan pembelajaran yang mencakup antara lain ceramah, tanya-jawab, diskusi.
- Pendekatan pembelajaran menggunakan pendekatan saintifik/pendekatan berbasis proses keilmuan. Pendekatan saintifik/pendekatan berbasis proses keilmuan merupakan pengorganisasian pengalaman belajar dengan urutan logis meliputi proses pembelajaran:
- mengamati;
- menanya;
- mengumpulkan informasi/mencoba;
- menalar/mengasosiasi; dan
- mengkomunikasikan.
Urutan logis dapat dikembangkan dan digunakan dalam satu atau lebih pertemuan. Pendekatan saintifik/pendekatan berbasis proses keilmuan dilaksanakan dengan menggunakan modus pembelajaran langsung atau tidak langsung sebagai landasan dalam menerapkan berbagai strategi dan model pembelajaran sesuai dengan Kompetensi Dasar yang ingin dicapai.
- Pembelajaran dilaksanakan dengan menggunakan RPP yang disusun oleh guru dengan mengacu pada silabus dengan prinsip:
- memuat secara utuh kompetensi dasar sikap spiritual, sikap sosial, pengetahuan, dan keterampilan;
- dapat dilaksanakan dalam satu atau lebih dari satu kali pertemuan;
- memperhatikan perbedaan individual peserta didik;
- berpusat pada peserta didik;
- berbasis konteks;
- berorientasi kekinian;
- mengembangkan kemandirian belajar;
- memberikan umpan balik dan tindak lanjut pembelajaran;
- memiliki keterkaitan dan keterpaduan antarkompetensi dan/atau antarmuatan; dan
- memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi.
Prinsip di atas diwujudkan dalam bentuk pembelajaran reguler, pengayaan, dan remedial. RPP paling sedikit memuat:
- identitas sekolah/madrasah, mata pelajaran atau tema, kelas/semester, dan alokasi waktu;
- Kompetensi Inti, Kompetensi Dasar, dan indikator pencapaian kompetensi;
- materi pembelajaran;
- kegiatan pembelajaran yang meliputi kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan kegiatan penutup;
- penilaian, pembelajaran remedial, dan pengayaan; dan
- media, alat, bahan, dan sumber belajar.
Lebih lengkapnya silahkan download:
Iklan